PENGUMUMAN
NOMOR : 810/ 22.33 /BKPSDMD
TENTANG
HASIL SELEKSI ADMINISTRASI TAHAP PERTAMA (SEBELUM MASA SANGGAH)
CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL
DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BUNGO TAHUN 2019
BERDASARKAN PENGUMUMAN BUPATI BUNGO NOMOR : 810/20.22/BKPSDMD TANGGAL 8 NOVEMBER 2019 TENTANG PENETAPAN KEBUTUHAN PEGAWAI NEGERI SIPIL DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BUNGO TAHUN ANGGARAN 2019, BERSAMA INI KAMI UMUMKAN DAFTAR NAMA CALON PESERTA SELEKSI CPNS KABUPATEN BUNGO YANG TELAH DINYATAKAN LULUS DAN TIDAK LULUS
SELEKSI ADMINISTRASI TAHAP PERTAMA (SEBELUM MASA SANGGAH), SEBAGAI BERIKUT:
1. PESERTA SELEKSI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BUNGO
TAHUN 2019 YANG DINYATAKAN LULUS SELEKSI ADMINISTRASI TAHAP PERTAMA (SEBELUM
MASA SANGGAH) DAPAT DILIHAT MELALUI:
a. AKUN SSCN MASING-MASING PESERTA SELEKSI (HTTPS://SSCN.BKN.GO.ID/LOGIN).
b. PORTAL BKPSDMD KABUPATEN BUNGO (BKPSDMD.BUNGOKAB.GO.ID).
c. MEDIA CETAK JAMBI EXPRESS
d. LAMPIRAN PENGUMUMAN INI.
2. PESERTA SELEKSI CALON PEGAWAI NEGERI SIPIL DI LINGKUNGAN PEMERINTAH KABUPATEN BUNGO
TAHUN 2019 YANG DINYATAKAN TIDAK LULUS SELEKSI ADMINISTRASI TAHAP PERTAMA
(SEBELUM MASA SANGGAH) DAPAT DILIHAT MELALUI AKUN SSCN MASING-MASING PESERTA
SELEKSI (HTTPS://SSCN.BKN.GO.ID/LOGIN) DAN DAPAT MELAKUKAN SANGGAHAN ATAS HASIL
SELEKSI ADMINISTRASI PADA MASA SANGGAH:
a. MASA SANGGAH ADALAH KESEMPATAN YANG DIBERIKAN KEPADA PESERTA SELEKSI YANG
MERASA TIDAK PUAS ATAS HASIL SELEKSI ADMINISTRASI, MASA SANGGAH DIGUNAKAN BUKAN
UNTUK MEMPERBAIKI KESALAHAN YANG DIAKIBATKAN OLEH PESERTA SELEKSI.
b. SANGGAHAN HANYA DISAMPAIKAN MELALUI AKUN SSCN MASING-MASING PESERTA SELEKSI
(HTTPS://SSCN.BKN.GO.ID/LOGIN).
c. PESERTA SELEKSI TIDAK DIPERKENANKAN MELAKUKAN SANGGAHAN DENGAN MENDATANGI
KANTOR BKPSDMD KABUPATEN BUNGO.
d. SANGGAHAN DIBUKA PADA TANGGAL 16 – 18 DESEMBER 2019 DAN AKAN DITINDAKLANJUTI
OLEH PANITIA DALAM 7 (TUJUH) HARI SETELAH MASA SANGGAH BERAKHIR.
e. KEPUTUSAN PANITIA BERSIFAT FINAL ATAS DITERIMA ATAU DITOLAKNYA SANGGAHAN YANG
DILAKUKAN PESERTA SELEKSI.
f. HASIL SELEKSI ADMINISTRASI TAHAP KEDUA (SETELAH MASA SANGGAH) AKAN DIUMUMKAN
PADA TANGGAL 26 DESEMBER 2019.
DEMIKIAN PENGUMUMAN INI DISAMPAIKAN, ATAS PERHATIANNYA DIUCAPKAN TERIMA KASIH.
0 comments:
Post a Comment