Pengesahan Kartu Ujian CPNS di Nagan Raya Berakhir

Jumlahnya

Pelamar CPNS meleges kartu ujian di panitia BKPSDM Nagan Raya, Jumat (17/1/2020).  /div> Pengesahan Kartu Ujian CPNS di Nagan Raya Berakhir, Ini Jumlahnya Laporan Rizwan | Nagan Raya

Pihak Badan Kepegawaian Pengembangan dan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Nagan Raya, Jumat (17/1/2020) sore telah menutup meja tempat meleges/mensahkan kartu ujian calon pegawai negeri sipil (CPNS).

Amatan , Jumat (17/1/2020) beberapa pegawai BKPSDM terlihat melayani pelamar CPNS dengan menstempel kartu ujian.

"Hari ini terakhir leges kartu ujian," kata salah seorang pegawai tersebut.

Sebelumnya pihak BKPSDM Nagan Raya sudah menyampaikan terbuka bagi yang sudah mencetak kartu ujian CPNS diakun pribadi pelamar di situs sscn.bkn untuk mensahkan kembali di panitia BPKSDM setempat.

Seperti diketahui, sebanyak 4.948 pelamar CPNS di Nagan Raya dinyatakan lulus administrasi, namun terdapat 150 orang dari jumlah total pelamar 5.098 orang dinyatakan tidak memenuhi syarat (TMS).

Pascadibuka masa sanggah, sebanyak 14 pelamar dari 56 orang yang menyanggah kembali lulus sehingga jumlah total yang akan ikut SKD di Nagan Raya 4.962 orang, sementara formasi CPNS diterima Pemkab Nagan Raya sebanyak 168 orang.

Pihak Pemkab Nagan Raya sudah menetapkan lokasi seleksi kompetensi dasar (SKD) di Nagan Raya direncanakan pada awal Februari 2020.(*)

Aceh Trbn

Belajar Lagi:

0 comments:

Post a Comment