Kementerian ESDM dan Kemenaker Umumkan Hasil Seleksi Administrasi CPNS

https://sscn.bkn.go.id/Laman SSCN BKN untuk seleksi CPNS Pengumuman hasil seleksi administrasi seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2019 telah dimulai pada Kamis (12/12/2019).

Pengumuman akan dilakukan hingga 16 Desember 2019.

Pada Kamis kemarin, sejumlah instansi sudah mengumumkan hasil seleksi administrasi berkas pelamarnya.

Sementara, pada hari ini, Jumat (13/12/2019), sejumlah kementerian/lembaga akan mengumukan hasil seleksi berkas administrasi.

Dua di antaranya adalah dua kementerian ini, Kementerian ESDM dan Kementerian Ketenagakerjaan.

Simak informasi selengkapnya berikut ini:

1. Kementerian ESDM

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) menginformasikan akan mengumumkan hasil seleksi administrasi pada Jumat (13/12/2019).

Selain melalui situs SSCASN, pengumuman juga akan dilakukan lewat situs resmi CPNS ESDM, cpns.esdm.go.id .

Pada CPNS 2019, ada 4.965 pelamar mendaftar CPNS di lingkungan ESDM.

Total pelamar tersebut akan merebutkan 50 formasi.

Rinciannya sebagai berikut:

  • 155 pelamar formasi Tenaga Kelistrikan
  • 356 pelamar formasi Analis Kegiatan Usaha Hilir Minyak dan Gas Bumi
  • 257 pelamar formasi Analis Program Energi Baru Terbarukan
  • 173 pelamar formasi Analis Lindungan Lingkungan Ketenagalistrikan
  • 141 pelamar formasi Ahli Pertama Pranata Hubungan Masyarakat
  • 649 pelamar formasi Analis Pengawasan Eksplorasi dan Eksploitasi
  • 327 pelamar formasi Pengawas Keselamatan dan Kesehatan Kerja dan Perlindungan Lingkungan
  • 626 pelamar formasi Ahli Pertama Perencanaan
  • 14 pelamar formasi Analis Hukum
  • 82 pelamar formasi Pengelola Barang Milik Negara
  • 100 pelamar formasi Ahli Pertama Analis Pengelolaan Keuangan APBN
  • 13 pelamar formasi Ahli Pertama Analis Anggaran
  • 78 pelamar formasi Ahli Pertama Analis Kepegawaian
  • 58 pelamar formasi Ahli Pertama Perekayasa
  • 1317 pelamar formasi Ahli Pertama Analis Kebijakan
  • 49 pelamar formasi Pelaksana/Terampil Pengamat Gunung Api
  • 134 pelamar formasi Ahli Pertama Pengelola Pengadaan Barang/Jasa
  • 39 pelamar formasi Ahli Pertama Perancang Peraturan Perundang-undangan
  • 25 pelamar formasi Analis Bimbingan Usaha
  • 372 pelamar formasi Pengawas Usaha Operasi Produksi dan Pemasaran
2. Kementerian Ketenagakerjaan

Dalam situs resmi CPNS Kementerian Ketenagakerjaan, menyebutkan, pengumuman hasil seleksi administrasi pelamar akan diumumkan pada Jumat (13/12/2019).

Informasi yang dihimpun, pengumuman dapat diakses pelamar lewat situs SSCN.

Pada CPNS 2019, ada 21.299 pelamar yang melamar ke Kemenaker. Rinciannya sebagai berikut:

  • 6.053 pelamar Ahli Pertama Infrastruktur
  • 3.076 pelamar Ahli Pertama Arsiparis
  • 1.620 pelamar Ahli Pertama Pengantar Media
  • 1.220 pelamar Ahli Pertama Pranata Komputer
  • 1.029 pelamar Penguji Keselamatan dan Kesehatan Kerja
  • 1.027 pelamar Pengadministrasi Keuangan
Bagi para pelamar yang lolos, tahapan selanjutnya adalah Seleksi Kemampuan Dasar (SKD).

SKD akan digelar pada 27 Januari-28 Februari 2020. Tahapan CPNS 2019 akan berlangsung hingga Mei 2020.

/

Akbar Bhayu Tamtomo

Belajar Lagi:

0 comments:

Post a Comment