Yang Masih Tahapan Ini di 2018 Bisa Coba CPNS Papua 2019, Waktu Pendaftaran Masih Panjang

Apakah yang sudah mendaftar di CPNS 2018 masih bisa daftar di CPNS Papua 2019? Pertanyaan ini juga sudah dijawab oleh BKN Cek Lagi! Yang Masih Tahapan Ini di 2018 Bisa Coba CPNS Papua 2019, Waktu Pendaftaran Masih Panjang capture sscn.bkn.go.id Pendaftaran CPNS Papua 2019 telah dibuka di website SSCN sscn.bkn.go.id sejak tanggal 24 April 2019 lalu.  Pendaftaran CPNS 2019 di Pemprov dan Kabupaten/Kota di Papua atau CPNS Papua 2019 resmi dibuka di situs SSCN dengan alamat sscn.bkn.go.id sejak tanggal 24 April 2019. Untuk diketahui, rekrutmen CPNS Papua ini adalah merupakan bagian dari CPNS 2018 lalu.

Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB) sebelumnya menjelaskan, penerimaan CPNS yang akan digelar tahun 2019 tak berlaku di seluruh Indonesia.

Namun, rekrutmen CPNS 2019 bukanlah untuk seluruh wilayah Indonesia serta instansi pusat, melainkan hanya untuk beberapa daerah saja.

Penerimaan CPNS 2019 itu hanya untuk tiga daerah di Indonesia.

Satu daerah tersebut adalah Sulawesi Tengah yang proses seleksi CPNS 2018 tertunda lantaran terdampak bencana alam.

Selain Sulawesi Tengah, rekrutmen lain juga akan berlangsung yakni CPNS Papua dan CPNS Papua Barat yang sempat tertunda.

"Kami banyak membaca pertanyaan dari Sahabat Muda, "Apakah pada bulan maret 2019 akan kembali di selenggarakan CPNS?""

"Perlu kami jelaskan bahwa : pada bulan maret 2019 akan dilaksanakan seleksi cpns khusus bagi daerah yang sempat tertunda karena terdampak bencana alam, yakni di Sulawesi Tengah."

"Selain itu, rekrutmen cpns juga dilakukan untuk wilayah Papua dan Papua Barat yang sempat tertunda."

"Semoga bisa menjawab rumor yang beredar sepekan ini yaa!" tulis akun KemenPAN-RB.

proses melengkapi pendaftaran di sscn.bkn.go.id ini akan ditutup pada tanggal 17 Mei 2019.

Formasi yang tersedia serta syarat yang harus juga sudah mulai terlihat di sscn.bkn.go.id.

Demikian pengumuman di sscn.bkn.go.id

Perhatian!

Proses melengkapi pendaftaran CPNS melalui SSCN akan ditutup pada tanggal 17 Mei 2019

pukul 23.59 WIB.

Segera selesaikan proses pendaftaran di instansi yang dituju dan unggah seluruh dokumen persyaratan

Apakah yang sudah mendaftar di CPNS 2018 masih bisa daftar di CPNS Papua 2019?

Pertanyaan ini juga sudah dijawab oleh BKN melalui akun twitternya @BKNgoid.

Kata BKN, sepanjang pendaftaran di CPNS 2018 belum sampai tahap resume, masih ada kesempatan untuk mendaftar di CPNS Papua 2019.

"Bisa saja asal belum sampai tahap resume #CPNS2018. Saat ini, pilihan instansi hanya di wilayah Provinsi Papua.

Kali ini serius isi sampai submit resume ya. Jangan hanya unggah foto lalu disimpan. Itu sama saja ditinggal pas lg sayang-sayangnya," kata BKN.

Alur Pendaftaran

Berikut tahapan pendaftaran CPNS di laman SSCN

1. Akses Portal SSCN 2018

Pelamar mengakses portal SSCN 2018 di https://sscn.bkn.go.id

Pelamar dapat melihat informasi penerimaan CPNS 2018 melalui portal SSCN.

2. Membuat akun SSCN 2018

-Pilih menu Registrasi

-Pelamar mengisikan NIK, Nomor KK atau NIK Kepala Keluarga

-Pelamar mengisikan alamat email aktif password akun portal SSCN dan pertanyaan keamanan.

-Pelamar mengunggah pass photo min.120kb max 200kb dengan format JPG, JPEG

-Pelamar mencetak Kartu Informasi akun SSCN 2018.

3. Log in ke SSCN

Pelamar melakukan login di portal SSCN menggunakan password dan NIK yang telah didaftarkan

4. Daftar Instansi

-Unggah foto diri memegang KTP dan kartu informasi akun sebagai bukti telah melakukan pendaftaran

-Melengkapi biodata

-Memilih instansi, formasi, dan jabatan sesuai pendidikan

-Melengkapi datan pada form yang tersedia

-Unggah dokumen yang diperlukan sesuai persyaratan instansi

-Mengecek isian yang telah dilengkapi pada form Resume

-Mencetak kartu pendaftaran SSCN 2018.

0 comments:

Post a Comment