152 Pelamar CPNS Aceh Singkil Gugur Administrasi
Bagi pelamar TMS tersebut dapat mengajukan sanggahan mulai pukul 12.00 WIB hari ini sampai 19 Desember 2019 pukul 11.59 WIB.
Petugas Sekretariat Penerimaan CPNS Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Aceh Singkil, sedang memeriksa berkas, Selasa (25/11/2019). Bagi pelamar TMS tersebut dapat mengajukan sanggahan mulai pukul 12.00 WIB hari ini sampai 19 Desember 2019 pukul 11.59 WIB. Laporan Dede Rosadi I Aceh Singkil
Sebanyak 152 pelamar calon pegawai negeri sipil (CPNS) Kabupaten Aceh Singkil, gugur pada tahap seleksi administrasi.
Hal itu berdasarkan pengumuman yang ditandatangani Sekda Aceh Singkil, Drs Azmi, Senin (16/12/2019).
Anda termasuk pelamar yang tidak memenuhi sayarat (TMS), jangan berkecil hati.
Panitia Pelaksana Seleksi CPNS Pemerintah Kabupten (Pemkab) Aceh Singkil, menyediakan waktu untuk para pelamar gagal seleksi mengajukan sanggahan.
Bagi pelamar TMS tersebut dapat mengajukan sanggahan mulai pukul 12.00 WIB hari ini sampai 19 Desember 2019 pukul 11.59 WIB.
"Masa sanggah 3x24 jam," kata Kepala Bidang Pengembangan Sumber Daya Aparatur Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Aceh Singkil, Rahman, Senin (16/12/2019).
Sanggahan diajukan kepada panitia seleksi melalui portal SSCN dengan laman https://sscn.bkn.go.id.
Panitia Pelaksana Seleksi CPNS Pemkab Aceh Singkil dapat menerima atau menolak alasan sanggahan yang diajukan.
Sementara itu bagi yang lulus seleksi administrasi selanjutnya akan mengikuti ujian kompetensi dasar (TKD) menggunakan sIstem computer assited tes (CAT).
Mengenai kartu ujian, lokasi ujian serta jadwal ujian masih menunggu ketentuan dari BKN.
Pelamar CPNS Aceh Singkil yang dinyatakan memenuhi syarat adminIstrasi sebanyak 1.602 orang dari total pelamar 1.754 orang.
Berikut rincian formasi dan jumlah pelamar lulus administrasi:
Guru agama Islam tiga formasi, pelamar 215, guru bahasa Inggris satu formasi, pelamar 58.
Guru kelas 86 formasi, pelamar 217, guru matematika 2 formasi, pelamar 95 dan guru penjasorkes 14 formasi yang melamar lulus administrasi 91 orang.
Berikutnya dokter tiga formasi, pelamar 14, dokter gigi tiga formasi, pelamar lima.
Penyuluh kesehatan masyarakat tiga formasi, pelamar 104, ahli pratama perawat dua formasi, pelamar 23 dan asiten apoteker tujuh formasi, pelamar lulus seleksi administrasi 28 orang.
Bidan 14 formasi, pelamar 230, nutrisionis satu formasi, pelamar lima, perawat 20 formasi, pelamar 169 dan perawat gigi sembilan formasi, pelamar lulus administrasi 21 orang.
Perekam medis dua formasi, pelamar delapan, sanitarian satu formasi, pelamar delapan dan auditor tiga formasi, pelamar lulus administrasi 38.
Pustakawan satu formasi, pelamar lulus administrasi 16 orang.
Analis hukum satu formasi, pelamar 33 orang, analis pengembangan wilayah satu formasi, pelamar satu dan analis sistem informasi tiga formasi, pelamar lulus administrasi 116 orang.
Penyususn laporan keuangan satu formasi, pelamar lulus administrasi 32 dan penyusun rencana manajemen mutu pascapanen satu formasi, pelamar lulus administrasi 75 orang.
Aceh Trbn
0 comments:
Post a Comment